Pencegahan terhadap penyakit yang menyerang anak ayam mulai dilakukan sejak induk ayam baru mengeluarkan telurnya, hal ini tentunya penting dilakukan karena hanya dengan menjaga kebersihan pada telur ayam dengan cara membersihkan wadah, tempat atau sarang tempat penetasan, maka anak ayam yang baru menetas akan tahan dari berbagai hal yang dapat menyebabkan penyakit. 

Penyakit dan bakteri ini dapat timbul sebagai akibat dari kotoran-kotoran yang melekat dan terdapat pada cangkang telur, kondisi sarang tempat induk ayam mengeram yang kotor serta kondisi cangkang telur yang terkena kotoran dari induk ayam yang keluar mencari makan

Salah satu alat semprot yang dapat digunakan untuk telur ayam
Salah satu alat semprot yang dapat digunakan

Berikut ini akan saya coba jelaskan salah satu tips bagaimana cara yang efektif dan efisien agar dapat mencegah penyakit-penyakit yang timbul akibat bakteri ataupun kotoran yang melekat pada telur anak ayam tersebut :

1. Bersihkan kandang.

Hal pertama yang dilakukan adalah bersihkan kandang dari kotoran-kotoran ayam, perbaiki sirkulasi kandang, jika perlu lakukan pengasapan, salah satu cara pengasapan pada kandang ayam adalah dengan membakar serabut kelapa untuk mengasapi kandang ayam tersebut.

2. Persiapkan Alat Semprot Kandang Ayam.

Kemudian persiapkan alat untuk menyemprot, alat semprot yang digunakan adalah alat yang berukuran kecil atau sedang, dan memiliki semprot yang halus.
Isi alat semprot tersebut dengan air matang yang diberikan sedikit campuran Revanol (semprotan ini adalah sejenis desinfektan yang akan membunuh bakteri-bakteri yang merugikan)

3. Penyemprotan Kandang Ayam.

Semprot kandang anak ayam (tempat yang digunakan oleh induk ayam untuk mengerami telur-telurnya) secara menyeluruh dengan air campuran tadi hingga semua sudut terkena
Setelah kandang dibersihkan dan sarang tempat mengeram juga telah berikan alas berupa kain atau serabut kelapa yang bersih (serabut kelapa dibersihkan dengan cara mencucinya pada air panas, atau dapat juga dicuci dengan cairan anti bakteri, dan kemudian keringkan wadah tersebut dibawah terik matahari

4. Pembersihan Akhir Kandang Ayam.

Kemudian sebelum memasangnya pada bagian bawah sarang tersebut berikan bedak anti kutu secukupnya, bedak anti kutu ini dapat saudara peroleh di toko hewan terdekat.
Jika induk ayam telah siap dan mulai bertelur hal lainnya yang perlu dilakukan adalah ketika induk ayam meninggalkan telur-telurnya tersebut bersihkan cangkang telur dengan menggunakan campuran air matang dengan revanol yang telah disiapkan dalam wadah semprotan seperti yang telah dijelaskan hingga bersih.
Proses pembersihan ini harus dilakukan dengan hati-hati  dan sebisanya pada saat dilakukan tidak terjadi goyangan/goncangan yang keras pada telur dan juga usahakan agar sarang tidak basah, dan telur jangan sampai basah sekali.
Keringkan telur dengan kain bersih, perlakuan ini hendaknya dilakukan hanya pada saat telur-telur akan dierami, jika telur ayam telah dierami oleh induk ayam, hentikan tindakan ini.

Demikianlah salah satu tips Pencegahan Penyakit Pada Anak Ayam yang dapat saya bagi mudah-mudahan tips kali ini dapat membuat anak ayam yang akan breeder pelihara dapat lebih memiliki ketahanan yang baik dan jauh dari penyakit yang mudah menyerang anak ayam.

Post a Comment

Silahkan komentar disini.

 
Top